Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS

Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS

Mahasiswa merupakan peserta didik yang memiliki potensi intelektual untuk mengemban tugas pokok dalam pendidikan di perguruan tinggi, guna pengembangan kemampuan dalam ilmu pengetahuan, teknologi dan seni. Dalam dimensi kehidupan masyarakat di Indonesia, mahasiswa juga sebagai moral force dan societies’ consciousness. Dalam dua perspektif tersebut, maka potensi yang dimiliki perlu dikembangkan, karena itu wadah bagi pengembangan non akademik, di bidang penalaran, minat, bakat dan kesejahteraan diperlukan secara konstruktif dan bertanggung jawab. Oleh sebab itu, HMP PIPS berusaha memfasilitasi hal ini melalui kegiatan Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS yang mengusung tema Memperteguh Semangat Kesetiakawanan Sosial Mahasiswa IPS.

bakti sosialDonor DarahDenat Mahasiswa

Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS ini melibatkan mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS meliputi angkatan 2013, 2014, 2015 dan 2016. Partisipasi dari mahasiswa ini sangat dibutuhkan untuk menumbuhkan jiwa semangat dan kesetiakawanan sosial terhadap Progam Studi Pendidikan IPS khususnya dan masyarakat pada umumnya. Kesetiakawanan sosial pada hakekatnya merefleksikan budaya dan kearifan nasional (nilai-nilai Pancasila) sekaligus jati diri bangsa Indonesia yang menekankan pada solidaritas social, partisipasi sosial sesuai dengan kemampuannya masing-masing.

Lomba MenyanyiSosial CupLomba Puisi 2

Adapun rangkaian kegiatan Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS yaitu sebagai berikut: peningkatan Kepekaan Sosial Mahasiswa IPS Melalui Donor Darah, peningkatan Kepekaan Sosial Mahasiswa IPS Melalui Bakti Sosial, Lomba Debat Mahasiswa sebagai Peningkat Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS, Lomba Menyanyi sebagai Peningkat Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS, Lomba Baca Puisi sebagai Peningkat Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS, Social Cup, dan Pekan Kreasi dan Kreatifitas Mahasiswa PIPS

Puncak